“ Membina Kreasi Sejak Dini, Menuai Prestasi Kemudian Hari ”


Senin, 26 September 2011

SSB Bahagia, Masa Depan Pesepakbola Handal

Babelan - Carut marutnya pembinaan pemain sepak bola di usia dini selama ini, dinilai banyak kalangan menjadi masalah regenerasi pesepak bola tanah air. Akibat dari tidak adanya program yang jelas dari PSSI untuk membina calon pemain belia, membuat pengamat sepak bola cukup geregetan.
Tidak aneh jika banyak bermunculan sekolah sepak bola (SSB) di berbagai daerah. Salah satunya SSB Bahagia yang berada di Ujung Harapan Babelan.Kepala SSB Bahagia, Hilaludin Yusri menjelaskan kalau pembinaan pemain belia di Indonesia tidak berjalan dengan maksimal.
Ia pun menuding selama ini PSSI ketika merekrut pemain hanya dengan jalan pintas saja. Ada pemain yang saat itu kelihatan bagus langsung dicomot untuk dijadikan pemain. “Inilah kelemahan pembinaan pemain di kita. PSSI sendiri juga gak punya program jelas untuk pemain muda. Selama ini jika ada yang bermain bola di kebun bagus langsung dicomot untuk dijadikan pemain,” jelas Hilal.
Berangkat dari kegelisahan tersebut Hilal pun turut membentuk SSB. Saat ini SSB yang baru berdiri sekitar satu bulan lalu ini sudah membina 160 bakat muda. Dia berharap, cikal bakal pemain yang digodok di SSB Bahagia bisa berkiprah lebih luas lagi di dunia sepak bola.
“Kami pengennya ada pembinaan pemain yang continue. Jangan hanya pemain ini dari pemain jadi-jadian,” bebernya.Hilal SSB-nya menyumbang untuk perbaikan pemain sepak bola di tanah air “Dari segi sumber daya manusia Indonesia ini sangat banyak personilnya.
Tapi kenapa tidak pernah ditemukan pemain-pemain handal yang bisa membawa negara ini lebih maju lagi berkiprah di sepak bola,” tambah lelaki yang juga menjabat Humas PT Bina Bangun Wibawa Mukti (BBWM) ini.Menurutnya keterampilan bermain sepak bola harus diasah secara komprehensif, karena bermain sepak bola juga harus diimbangi kecerdasan.(hum)
(radar bekasi)

0 komentar:

Posting Komentar

SSB BAHAGIA Copyright © 2011 - Powered by Blogger